Kades Baye GelarDonor Darah Perangkat Dan Masyarakat
KEDIRI, rednews.co.id – Donor darah adalah kegiatan rutin Pemerintah Desa (Pemdes) Baye, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kediri. Selasa (29/06/2021)
Kegiatan yang di laksanakan setiap 3 (tiga) bulan sekali adalah kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa kemanusiaan dan saling tolong menolong kepada sesama.
Kepala Desa Baye, Hadi Purwanto mengatakan “Desa Baye memang saya anjurkan, baik perangkat maupun masyarakat saya biasakan untuk donor darah, selain untuk kesehatan diri kita sendiri juga untuk sesama yang membutuhkan”,
Hadi juga menegaskan, bahwa kegiatan donor darah yang di adakan oleh Pemdes Baya bersifat sukarela dan bukan hanya untuk warga setempat, melainkan untuk seluruh lapisan masyarakat yang ingin menyumbangkan darahnya.
“Sifatnya sukarela. Kita tidak bisa menyumbang apa-apa, hanya darah kita, semua demi kemanusiaan masyarakat indonesia yang membutuhkan darah-darah kita” ucap Hadi
Dafid, selaku petugas mobil unit PMI Kabupaten Kediri mengatakan bahwa event Kegiatan donor darah yang di laksanakan di Desa Baye memang sudah terjadwal setiap dua bulan sekali yang diadakan di desa-desa dan kecamatan di wilayah Kabupaten Kediri.
“Ini memang event setiap dua bulan sekali di desa-desa dan kecamatan. Selain itu juga untuk menjaga stok kebutuhan darah selama pandemi”
“Mudah-mudahan kerjasama di desa ini terjalin terus untuk menjaga stok darah. Kita kalo gak kita ke desa-desa gak mencukupi untuk stok darahnya. Kami berterimakasih karena telah di bantu untuk mengadakan kegiatan ini” Ucap Dafid. (Ren)